Saat ini kami sedang mencari seorang Admin untuk Oleng Famiglia yang bertugas mengupdate berita-berita seputar Persika Karawang Dll.
Jika kalian ingin bergabung dengan kami, silahkan kalian tinggalkan komentar dibawah atau kalian bisa menghubungi kontak kami…
Persika Karawang tergabung di grup 2 kompetisi Liga 2 musim 2017. Hasil ini diketahui setelah digelarnya manager meeting yang dilaksanakan di Markas Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Makostrad) di Jakarta, Kamis (30/3/2017).
Dalam fase grup 2, Laskar Jawara, julukan Persika, akan bersaing dengan tujuh klub lainnya yaitu Lampung Sakti FC, PS Bengkulu, Persita Tangerang, Cilegon United, Perserang Serang, Persikad Depok dan Persikabo Bogor.
“Ya, sesuai hasil manager meeting, Persika akan berjuang di grup 2 untuk bisa menembus babak 16 besar,” ujar Sekretaris Tim Persika Karawang, Dany Aulia, kepada Karawangsport, saat dihubungi usai mengikuti acara manager meeting, Kamis (30/3/3017).
Seperti diketahui, PT Liga Indonesia Baru selaku operator kompetisi telah mengumumkan pembagian grup Liga 2. Total, ada delapan grup yang dihuni enam sampai delapan klub. Dijadwalkan, Liga 2 akan mulai kick off pada 19 April 2017.
“Kecuali grup 8 yang melibatkan klub-klub Papua, laga home away akan diberlakukan di babak penyisihan grup 1 hingga 7.
Mudah-mudahan Persika bisa mendapatkan hasil membanggakan di grup 2 dan lolos ke babak selanjutnya,” ucapnya.
#AyoPersikaTerima kasih telah membaca artikel Liga 2 Musim 2017, Persika Tergabung di Grup 2 Diposting oleh: Jhe51 pada: 05 April 2017 04:49